Blog yang Saya ikuti

Jumat, 25 Juni 2010

Belajar Masak => Resep Praktis

Macaroni Schotel

Bahan :
1. Macaroni
2. Daging giling / cornet
3. Sosis sapi, potong kecil-kecil
4. Keju parut
5. Susu cair (kemasan kotak kecil, 2 buah)
6. Telur ayam (3 butir)
7. Mentega / Margarin (2 sdm)
8. Garam (1 sdt)
9. Merica / Lada bubuk (sesuai selera)
10. Bawang bombay (1 siung)

Cara Memasak :
1. Lelehkan margarin di wajan, lalu tumis bawang bombay hingga harum. Tiriskan.
2. Kocok telur bersama garam dan merica. Sisihkan.
3. Rebus Macaroni (sesuai cara pada kemasan), tambahkan 2 sdm minyak goreng agar tidak lengket. Tiriskan.
4. Campurkan macaroni rebus, daging giling/cornet, keju parut, dan sosis di dalam pinggan pemanggang. Aduk hingga rata.
5. Tambahkan telur yang telah dikocok tadi, susu cair, dan tumisan bawang bombay. Aduk rata.
6. Panggang dalam oven (kurang lebih 30 menit), hingga matang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar