Blog yang Saya ikuti

Jumat, 07 Agustus 2015

STRATEGI PEMBELAJARAN INKUIRI

Strategi Pembelajaran Inkuiri merupakan strategi yang tepat diterapkan pada pembelajaran Fisika. Nah, saya pun lebih senang jika menjalankan pembelajaran di kelas dengan Inkuiri, terlepas dari Apapun NAMA Kurikulumnya. Jadi, di sini saya mau bagi-bagi pengalaman saya mengajar Fisika (tingkat sekolah menengah) secara Inkuiri.

Pertama, saya mau bagi-bagi Konten RPP yang pernah saya kerjakan.
Untuk kelas-kelas yang terasa kurang ada 'spirit' ketika pembelajaran akan dimulai, maka, ada baiknya, setelah memulai pembelajaran dengan berdoa, kemudian diikuti dengan Aktivitas Pembuka seperti berikut:

1. Mengajak siswa bersama-sama menyerukan jargon (selayaknya di sebuuah Training Motivation ala ES ^_^ ): Saya Yakin! Saya Bisa! Belajar Fisika itu Seru! Yes! Yes! Yes!

2. Menyampaikan suatu Teka-teki 'Plesetan' yang berhubungan dengan Fisika. 

Jika kelas sudah terasa bersemangat, maka selanjutnya adalah memberikan BRAIN STORMING, yaitu berupa pertanyaan yang bisa mengundang rasa penasaran siswa. Misalnya:

1. Mengapa awan tidak jatuh ke bumi, meskipun awan itu besar? 

2. Mengapa langit warnanya biru? 

3. Mengapa bulan terlihat di siang atau sore hari?

Begitulah, dan sebagainya. Lalu, biarkan siswa-siswa memberikan/mengemukakan jawaban mereka masing-masing.

Setelah Brain Storming, maka mulailah bawa pembelajaran pada Aktifitas Inti, dengan metode DEMONSTRASI. Demonstrasi bisa dilakukan dengan bantuan alat peraga, atau dengan mengajak siswa memperagakan sesuatu. Misalnya mengerjakan aktivitas seperti pada gambar berikut:





(bersambung)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar